Resep Cara Membuat Puding Sederhana Warna Pelangi Terbaru 2017

Advertisement
iklan1
Advertisement
iklan2
Resep Cara Membuat Puding Sederhana Warna Pelangi- untuk membuat puding yang sati ini,itu gampang sekali dan bunda tidak perlu khawatir untuk mencari bagaimana sih cara membuat puding pelangi atau sering disebut puding rainbow. Bunda pasti sudah tahukan puding enak yang satu ini, selain bentuknya yang unik warna warni mirip pelangi juga santapan penutup ini sangat lezat dan bergizi bikin ketagihan.

Untuk Resep Puding yang sangat sederhana ini bahan bahannyapun sangatlah gampang di temukan di tempat penjualan bahan  kue,nah untuk bunda dan sahabat semua coba  dengan  Resep Cara Membuat Puding Sederhana Warna Pelangi ini mungkin bisa membuat lidah bunda di manjakan dengan kelembutan dan nikmatnya puding yang warna pelangi.


Buat bunda yang butuh resep puding pelangi enak, lezat, bergizi dan mudah dibuat bisa dilihat selengkapnya dibawah ini. Persiapkan bahan-bahan yang dibutuhkan dan ikuti petunjuk pembuatannya dengan teliti. Semoga bunda bisa menghasilkan puding pelangi yang berbentuk indah dengan rasa yang lezat dan penuh kandungan gizi.
 Resep Cara Membuat Puding Sederhana

Nah buat sahabat yang akan membuat puding yang satu ini silahkan baca atau copas artikel ini agar lebih mudah membacanya dan berikut  resep puding pelani 
selamat mencoba...
Bahan Puding Pelangi
  • Susu segar atau susu cair full cream 1 liter 
  • Agar-agar bubuk putih 1 bungkus 
  • Gula pasir 250 gram
  • Essence almond atau Essence lemon 1 sendok teh, sesuai selera 
  • Pewarna makanan 5 buah (merah, orange, kuning, hijau, biru)
  • Fruit cocktail 1 kaleng    
Cara Membuat Puding Pelangi
  1. Campur agar-agar, gula pasir, dan susu, masak sambil diaduk-aduk hingga mendidih.
  2.  Matikan api, lalu masukkan essence almond atau essence lemon, sesuai selera kemudian aduk rata dan biarkan uapnya hilang.
  3.  Bagi menjadi enam bagian dalam wadah berbeda, masing-masing beri pewarna makanan yang berbeda, aduk rata. 
  4. Tuang satu per satu agar-agar kedalam cetakan. dengan cara tuang 1 agar-agar warna lalu tunggu sampai agak beku kemudian tuang agar-agar warna lainnya, lakukan sampai habis. 
  5.  Dinginkan dalam kulkas sampai saat akan disajikan. Jangan lupa, berikan topping buah kaleng atau vla sesuai selera. 
Demikian sajian  pendek kami kali ini mengenai  Resep Cara Membuat Puding Sederhana Warna Pelangi,nah untuk itu mulailah berkreasi sehingga puas dengan hasil kreasinya dan enak untuk mengkonsumsinya.terimaksih telah menyimak artikael kami,.selamat berkreasi..  
Advertisement
iklan4